ANALISIS VALUE FOR MONEY UNTUK MENGUKUR KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KOTA SURABAYA TAHUN ANGGARAN 2015-2019
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengukur tingkat ekonomis, tingkat efisiensi dan efektivitas keuangan daerah Pemerintah Kota Surabaya untuk tahun anggaran 2015-2019 dengan memakai analisis value for money. Penelitian menggunakan data sekunder dari situs website Pemerintah Kota Surabaya dan website Badan Pengelolaan Keuangan dan Pajak Daerah Kota Surabaya. Hasilnya penelitian ditinjau dari tingkat ekonomis adalah bahwa pada tahun anggaran 2015 sampai dengan 2018 Pemerintah Kota Surabaya berhasil mencapai tingkat ekonomis kinerja antara 80% sampai 90% dengan kriteria cukup ekonomis. Kondisi tahun 2019 meningkat menjadi 92,24% yang berarti tingkat ekonomisnya menurun menjadi kategori kurang ekonomis. Dari segi efisiensi hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat efisiensi kinerja keuangan pemerintah daerah Kota Surabaya tahun 2015 sampai dengan tahun 2019 kurang efisien pada tahun 2015 dan tahun 2017 dan tidak efisien pada tahun 2016, 2018 dan 2019. Rata-rata tingkat efisiensi selama 5 tahun adalah 101.18% yang artinya masuk kategori tidak efisien. Hasil perhitungan tingkat efektivitas kinerja keuangan pemerintah daerah Kota Surabaya pada tahun 2015 adalah efektif sebesar 99.65%, sedangkan untuk tahun 2016 sampai dengan 2019 masuk dalam kategori sangat efektif yaitu berkisar antara 100.37% sampai dengan 101.63%. Kondisi ini menggambarkan bahwa kinerja keuangan pemerintah daerah Kota Surabaya dapat dikatakan sangat efektif dalam pengelolaan pendapatan dengan tingkat efektivitas rata-rata adalah sebesar 100.88%.
References
Badrudin, Rudi. (2003). Ekonomika Otonomi Daerah. Yogyakarta: UPP STIM YKPN
Halim, Abdul. Kusufi, Muhammad Syam. 2014. Teori, Konsep, dan Aplikasi Akuntansi Sektor Publik. Edisi ke-2. Jakarta: Salemba Empat.
Kepmendagri. 1996. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 690.900-327 Tentang Pedoman Penilaian Kinerja Keuangan.
Kurnia, Sri. (2016). “Analisis Kinerja Keuangan Daerah Dengan Menggunakan Metode Value for Money Pada Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah Kota Palembang.” Universitas Muhammadiyah Palembang.
Mahmudi. 2016. Akuntansi Sektor Publik. Yogyakarta: UII Press.
Mahsun, Mohammad., dkk. 2007. Akuntansi Sektor Publik. Edisi ke-2. BPFEYogyakarta
Mardiasmo. 2009. Akuntansi Sektor Publik. Jakarta: ANDI.
Muindro, Renyowijoyo. 2013. Akuntansi Sektor Publik Organisasi Non Laba. Jakarta: Mitra Wacana Media.
Purwiyanti, D. (2017). Analisis Kinerja Berbasis Konsep Value for Money pada Kegiatan Fisik Pekerjaan Irigasi Donggala Kodi (Study di Dinas Pekerjaan Umum Kota Palu). Jurnal Katalogis, 5(3), 190-200.
Peraturan Pemerintah RI. 2008. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun Tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah.
Siswo Abdulaziz, Nuzulul. (2021). Analisis Kinerja Keuangan Daerah Pemerintah Kota Surabaya Tahun 2015-2019. Jurnal of Economic Development Issues (JEDI), Vol. 4 No. 2.
Zulkarnaen, W., Fitriani, I., & Yuningsih, N. (2020). Pengembangan Supply Chain Management Dalam Pengelolaan Distribusi Logistik Pemilu Yang Lebih Tepat Jenis, Tepat Jumlah Dan Tepat Waktu Berbasis Human Resources Competency Development Di KPU Jawa Barat. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi), 4(2), 222-243. https://doi.org/10.31955/mea.vol4.iss2.pp222-243.
Copyright (c) 2021 Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.