PENGARUH PROFESIONALISME SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) TERHADAP KINERJA GURU DI BIMBINGAN BELAJAR RUMAH PRIVATE KINO
Abstract
Sumber daya manusia merupakan kunci utama yang mempunyai pengaruh penting dalam mencapai tujuan utama dalam suatu organisasi. Dengan demikian sumber daya manusia yang unggul akan menjadi faktor penentu keberhasilan organisasi di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan profesionalisme sumber daya manusia terhadap kinerja guru di rumah privat Kino. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode regresi linier sederhana, dan jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan teknik sampling jenuh. Populasi yang terlibat dalam penelitian ini adalah 30 orang guru. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan profesionalisme sumber daya manusia terhadap kinerja guru di rumah privat Kino. Selain itu, terdapat beberapa variabel lain yang dapat mempengaruhi kinerja guru namun tidak dimasukkan dalam penelitian ini, seperti kompetensi, motivasi, penguatan, dan gaya kepemimpinan. Variabel-variabel ini mungkin mempunyai dampak yang signifikan terhadap kinerja guru dan dapat memberikan wawasan tambahan yang berharga jika dimasukkan dalam penelitian di masa depan.
References
Atika, R. (2023). Pengaruh Disiplin Kerja, Fasilitas Kerja Dan Penguasaan Teknologi Terhadap Kinerja Guru SD Negeri Di Kecamatan Kemangkon Kabupaten Purbalingga. Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMP
Diajeng W, (2023). Pengaruh Profesionalisme Sumber Daya Manusia terhadap Kinerja Karyawan di Kantor Samsat Wilayah II Kota Palembang. Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Sriwijaya Palembang. https://journal- laaroiba.com/ojs/index.php/elmal/article/view/625/263
Drs. Bintoro, M. d. (2017). Manajemen Penilaian Kinerja Karyawan. Yogyakarta: Gava Media. Gulo. 2010. Metodologi Penelitian. Jakarta : Grasindo
Illanisa, N., Zulkarnaen, W., & Suwana, A. (2019). Pengaruh Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Sekolah Dasar Islam Binar Indonesia Bandung. Jurnal SEMAR: Sain Ekonomi Manajemen & Akuntansi Riviu, 1(3), 16-25.
Juliandi et al.. (2014). Metodologi Penelitian Bisnis: Konsep & Aplikasi. Medan: UMSU PRESS. Karso. (2019). Keteladanan Guru Dalam Proses Pendidikan Sekolah. Jurnal Pendidikan, 382-397.
Kasmir. 2016. Manajemen Sumber Daya Manusia (Teori dan Praktek). Medan : Rajagrafindo Persada.
Riniwati, Hatsuko. (2016) . Manajemen Sumber Daya Manusia (Aktivitas Utama dan Pengembangan SDM). Malang: UB Press.
Sedarmayanti. 2017. Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Refika Aditama. Siagian, P. S. (2009). Manajemen Sumber Daya Manusia (Edisi I, C). Bumi Aksara. Srisiska, Donni Juni. 2020. Kinerja dan Profesionalisme Guru. Bandung: ALFABETA.
Sugiyono, 2014. Metode Penelitian Pendidikan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alfabeta, CV. Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. CV. Alfabeta.
Uno, H.B., Lamatenggo, N. 2007. Teori kinerja dan pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.
Copyright (c) 2024 Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.